Jakarta, SwaraIndependen.Com-- Presiden Jokowi dikabarkan akan melantik menteri baru hasil resuffle kabinet yang sempat santer beberapa hari terakhir ini. Pelantikan rencananya akan dilaksanakan pukul 9.30 WIB di Istana Negara, Jakarta, Senin (19/8) pagi ini.Dr Supratman Andi Agtas SH MH (Foto: Ist/Swin)
Dari informasi yang berhasil, ada enam nama yang akan mengisi jabatan baru di kabinet Jokowi. Empat orang Menteri dan dua orang Kepala Badan.
Dari ke enam orang yang akan dilantik, bocoran yang beredar, salah seorang diantaranya merupakan putra Bugis kelahiran Soppeng Sulawesi Selatan, yakni Anggota DPR dari Partai Gerindra, Supratman Andi Agtas menjadi Menteri Hukum dan HAM (Menkumham, yang sebelumnya dijabat oleh Kader PDI Perjuangan, Yasonna Laoly.
Dengan dilantiknya Supratman Andi Agtas, menambah satu lagi orang Bugis di kabinet Jokowi, selain Andi Amran Sulaeman, Menteri Pertanian, yang merupakan putra Bugis Bone.
Selain Supratman yang akan dilantik, Menteri Investasi dan Kepala BKPM Bahlil Lahadalia disebut bakal digeser menggantikan Arifin Tasrif untuk menjadi Menteri ESDM.
Jabatan yang ditinggalkan Bahlil selanjutnya diisi oleh mantan Ketua KADIN Rosan Roeslani yang akan dilantik sebagai Menteri Investasi/Kepala Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM).
Rosan sebelumnya dikenal luas sebagai Ketua Tim Pemenangan Prabowo-Gibran pada Pilpres 2024.
Selanjutnya Jokowi juga akan melantik kader Partai Solidaritas Indonesia (PSI), Raja Juli Antoni, menjadi Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan, menggantikan Siti Nurbaya Bakar.
Raja Juli Antoni, sebelumnya menjabat Wakil Menteri Agraria merangkap sebagai Pj Wakil Kepala Otorita Ibu Kota Nusantara (IKN)
Selain menteri, Jokowi dikabarkan juga akan mengganti kepala badan.
Plt Kepala Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM) Rizka Andalusia akan dilantik sebagai Kepala BPOM Definitif.
Presiden juga akan mengangkat dan melantik Kepala Badan Gizi Nasional, yang lembaganya baru dibentuk Agustus 2024 ini.
Perombakan kabinet ini dibenarkan oleh Koordinator Staf Khusus Presiden Ari Dwipayana.
"Hari ini, Senin, 19 Agustus 2024, pukul 09.30 WIB, Presiden diagendakan akan melantik beberapa menteri, wakil menteri, dan beberapa Kepala Badan di Istana Negara," kata Ari kepada Wartawan, Senin (19/8).
Berikut daftar menteri dan pejabat yang akan dilantik hari ini:
1. Menteri Hukum dan HAM: Supratman Andi Agtas
2. Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan: Raja Juli Antoni
3. Menteri ESDM: Bahlil Lahadalia
4. Menteri Investasi Kepala BKPM: Rosan Roeslani
5. Kepala Badan Pengawasan Obat dan Makanan (BPOM): Rizka Andalusia.
6. Kepala Badan Gizi Nasional: ?*
(IreDjafar/Red)
0 Komentar