Jakarta, SwaraIndependen.Com-- PT Indonesia Kendaraan Terminal Tbk (IDX: IPCC) resmi meluncurkan program Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan (TJSL) bernama GEMBIRA (Gerakan Masyarakat Bersih dan Sehat).
Program ini merupakan bentuk komitmen IPCC dalam memberikan dampak positif yang berkelanjutan bagi masyarakat dan lingkungan sekitarnya. Melalui GEMBIRA, IPCC berupaya membantu pengentasan masalah stunting di wilayah Kalibaru, Cilincing, Jakarta Utara.
Program GEMBIRA fokus pada pengentasan stunting, terutama pada anak-anak yang berisiko di lingkungan Kalibaru. Seremonial pembukaan program ini dilaksanakan dengan sosialisasi mengenai stunting, oleh pihak Puskesmas Kalibaru dan pemeriksaan kesehatan bagi ibu hamil untuk mendeteksi kondisi janin sejak dini.
Acara ini dihadiri oleh 60 orang tua dan 30 anak, serta dihadiri oleh Lurah Kalibaru, Rusmin, Dokter Puskesmas Kalibaru dr Muvinda Yuningrum, dan perwakilan IPCC, ASM Komunikasi Perusahaan dan CSR, Mochamad Ilhamsyah.
Selama acara, pihak Puskesmas Kalibaru memberikan edukasi mengenai gizi dan kesehatan ibu dan anak. Program ini juga melibatkan pemberian Pemberian Makanan Tambahan (PMT) lokal kepada peserta sebagai langkah konkret dalam mengentaskan stunting sejak dini.
Program ini akan berlangsung selama 54 hari, dengan tujuan mendeteksi dini kasus stunting, memantau kesehatan ibu hamil dan janin, serta memberikan dukungan gizi yang tepat.
Kegiatan ini mendapat dukungan pemerintah dan masyarakat. Rusmin, selaku Lurah Kalibaru memberikan dukungan penuh terhadap program GEMBIRA ini.
“Sejalan dengan program pemerintah untuk menurunkan angka stunting pada tahun 2024, kami sangat mendukung inisiatif IPCC ini. Kami berharap masyarakat turut aktif dalam pengentasan stunting di Kalibaru agar anak-anak dapat tumbuh sehat dan aktif,” ujarnya.
Dr Muvinda Yuningrum dari Puskesmas Kalibaru menambahkan bahwa wilayah Cilincing merupakan salah satu penyumbang angka bayi lahir dengan berat badan rendah (BBLR).
“Kami menyambut baik program GEMBIRA ini dan berharap dapat membantu mengurangi angka BBLR serta memperluas dampak positif dalam pengentasan stunting,” kata dr Muvinda.
Selain meluncurkan program GEMBIRA, IPCC juga menerapkan Peraturan Direksi PT Pelabuhan Indonesia (Persero) tentang Employee Social Responsibility (ESR). Program ESR bertujuan untuk menumbuhkan rasa empati dan keterlibatan karyawan dalam kehidupan masyarakat di sekitar wilayah kerja Pelindo, serta mendorong munculnya ide-ide kreatif dalam bidang TJSL.
Mochamad Ilhamsyah menyatakan, “Dengan program TJSL GEMBIRA ini, kami berharap dapat menurunkan angka bayi stunting di wilayah Kalibaru, sehingga anak-anak dapat tumbuh sehat, cerdas, dan ibu-ibu menjadi lebih bahagia. Program ini akan menjadi program unggulan berkelanjutan yang diharapkan membawa dampak yang lebih luas bagi masyarakat sekitar.”
Ilham juga menambahkan bahwa program ESR akan meningkatkan kepedulian karyawan terhadap masalah sosial di lingkungan sekitar.
“Kami berharap karyawan IPCC dapat menemukan solusi efektif untuk mengurangi masalah-masalah yang ada, sehingga masyarakat Kalibaru bisa bersaing di era modern dan menjadi penerus masa depan IPCC,” tutupnya.
Dengan inisiatif ini, IPCC berharap kehadirannya di tengah masyarakat tidak hanya memberikan manfaat ekonomi, tetapi juga menguatkan ikatan sosial dan memberikan kontribusi nyata dalam meningkatkan kesejahteraan bersama.*
(IreDj/Red)
0 Komentar