Breaking News

Berperan Besar Terhadap Kemajuan Dunia Otomotif, Bogel Dipercaya Pimpin IMI Soppeng

 

Dari kiri, Andi Troy, Rusdi Masse (RMS), Andi Zulkarnaen Seotomo (Bogel), Saharuddin Alrif (SAR), saat penyerahan SK Pengda IMI dari RMS ke Bogel, di Ballroom Kirana Building, Sabtu (22/3/2025). (Foto: Ist/Swin)

SOPPENG, SWARAINDEPENDEN.COM--  Melalui Rapat Kerja Provinsi (Rekerprov) Ikatan Motor Indonesia (IMI) Sulawesi Selatan, Andi Zulkarnaen Soetomo yang akrab disapa Andi Bogel, resmi ditetapkan sebagai Ketua Pengurus Cabang (Pemgcab) IMI Soppeng, di Ballroom Kirana Building, Jl Metro Tanjung Bunga Makassar, Sabtu (23/3/2025) kemarin.

Penobatan Bogel pimpin IMI Soppeng, dianggap berperan besar terhadap kemajuan dunia otomotif di Bumi Latemmamala sejak 20 tahun yang lalu. Hal tersebut dilakoni dengan mendirikan Wanemo Automotive Club.

Sebagai bagian dari rangkaian Rakerprov, Ketua Pengurus Daerah (Pengda) IMI Sulsel, Haji Rusdi Masse, menyerahkan Surat Keputusan (SK) Ketua IMI Soppeng kepada Andi Zulkarnaen Soetomo. 

Sementara, Andi Bogel, yang dikonfirmasi via telepon selularnya, berjanji akan menjalankan amanah ini dengan baik sesuai dengan Anggaran Dasar (AD) dan Anggaran Rumah Tangga (ART) Organisasi. 

Dirinya juga menekankan pentingnya pelibatan seluruh pihak demi kemajuan olah raga bermotor/automotif di kabupaten Soppeng. 

"Jika ada dukungan dari semua pihak, kami berencana untuk membangun Sirkuit Road Race permanen di Bumi La Temmamala," ungkapnya.

Ade Irawan, kolega terdekat Andi Bogel, mengatakan, penetapan Bogel jadi pengendali organisasi otomotif di Bumi Latemmamala ini, sudah sepantasnya. Karena dalam beberapa tahun yang lalu, tetap intens membina club otomotig, Wanemo Automotive Club.

"Sudah tepat Bogel pegang IMI Soppeng; kurang lebih 20 tahun membina organisasi otomotif di daerah ini," ujar Ade Irawan.

"Insya Allah, harapan warga Soppeng khususnya pecinta dan penggemar otomotif, yaitu dibangunnya sirkuit permanen untuk balap motor, akan diwujudkan Bogel," tambahnya sebelum mengakhiri pembicaraannya via telepon selularnya.*

(Agus Iskandar)



Baca Juga

0 Komentar

descriptivetext
descriptivetext
descriptivetext
© Copyright 2022 - SWARA INDEPENDEN